8 Point Super Penting Dalam Memilih Kartu Tarot
Banyaknya Kartu Tarot yang membanjiri Pasaran, dengan jenis dan Variasi tema maupun gambar yang berbeda beda, kadang membuat Tarot Lovers bingung dalam menentukan pilihan. Jika anda adalah satu diantaranya, maka artikel ini pas untuk anda baca. Yuk Kita simak
Berdasarkan info yang Penulis dapat dari salah satu artikel Tarosophy pada peringatan hari Tarot sedunia di tahun 2021, saat itu sudah beredar kurang lebih 1000 Kartu Tarot di seluruh dunia. Jumlah tersebut belum termasuk Deck Tarot yang masih dalam proses design dan cetak setiap minggunya.
Ledakan Design dan Produksi Kartu Tarot yang luar biasa besar tersebut, tentunya mendatangkan kebingungan tersendiri bagi Tarot Lovers pemula mupun yang sudah berpengalaman dalam memilih Deck Tarot yang pas.
Berikut ini adalah 8 point super penting yang bisa dijadikan pertimbangan dalam memilih kartu Tarot yang paling pas untuk anda;
1. Tentukan Goal Anda
- Sebagai Kolektor,Jika anda bukan termasuk orang yang membeli kartu tarot Bukan karena ingin menjadi Tarot Reader dan menerima klien, atau juga Bukan karena anda ingin mempelajari Tarot dengan lebih serius, besar kemungkinan anda tertarik membeli kartu tarot semata karena ilustrasi gambar dan unsur artistik yang ada dalam kartu. Dalam hal ini dapat dikatakan anda lebih cenderung memilih kartu Tarot sebagai koleksi bahkan anda pun bisa menjadi Kolektor Kartu Tarot.Untuk itu yang perlu anda pertimbangkan dalam memilih kartu adalah, kartu dengan nilai jual yang akan meningkat dari tahun ke tahun. Misal dengan mengoleksi Kartu Tarot yang termasuk Limited Edition seperti Covin Edition dari Santa Muerte Tarot, The book of the Dead yang merupakan Karya dari Fabio Listrani. Deck ini dicetak dalam jumlah terbatas, kurang lebih hanya sekitar 200 copy saja. Atau bisa juga anda mengoleksi Deck Tarot yang sudah Out Of Print (OOP), seperti misalnya First Edition Feng Shui Tarot Deck by Eileen Connolly dan masih banyak lagi. Jadi disini anda memilih deck dengan karakter unik, dicetak dalam jumlah yang terbatas dan langka serta memungkinkan nilai jualnya naik dan bersifat sebagai Investasi. Tentunya anda harus mempersiapkan diri merogoh kocek lebih dalam, karena harga deck maca mini sudah pasti punya harga yang fantastis.
- Sebagai Tarot Reader,Jika tujuan anda membeli adalah untuk menjadi seorang Tarot Reader,maka sebaiknya anda membeli Deck Tarot yang kaya akan symbol dan gambar sehingga dapat dengan mudah membangkitkan intuisi anda serta memungkinkan anda memperoleh pesan bacaan yang jelas dan jernih untuk Klien. Dengan Kata lain Kartu Tarot tersebut seperti “Berbicara” pada anda. Mengapa demikian, karena sudah pasti anda akan menghabiskan sangat banyak waktu Bersama deck tersebut sekaligus melayani Konsultasi Klien. Akan sangat menyiksa jika anda memilih Gambar yang rumit, serta susah dipahami dan sama sekali tidak memicu alam bawah sadar anda untuk menangkap pesan gambar yang ada.
- Sebagai Pembelajar Tarot,Jika ini adalah Goal anda, maka ada baiknya anda memilih Deck yang mengandung Nilai Seni dan Sejarah yang tinggi. Kartu Tarot yang memiliki unsur Sejarah didalamnya, akan sangat menarik dan menjadi sumber pembelajaran tiada habisnya. Bisa juga anda memilih deck yang sangat popular di review di berbagai media,baik online maupun offline, sehingga sumber anda belajar juga tersedia berlimpah dan tidak ada habisnya. Anda juga bisa membeli deck yang disertai dengan Companion Book yang menawarkan wawasan terkait symbol dan makna serta nilai sejarah di dalamnya.
2. Jam Terbang
Hal berikut yang anda perlu pertimbangkan saat membeli Kartu Tarot adalah Jam Terbang anda dalam berkenalan dengan Sistem Baca Kartu Tarot. Jika anda masih kategori pemula, pilihlah deck dasar atau yang bisa disebut “Deck Tradisional”, yang memang biasa digunakan oleh mereka yang ingin berkenalan dengan Tarot. Masuk dalam Kategori ini adalah Smith Waite Tarot Deck, yang banyak digunakan oleh siswa kursus tarot sebagai deck dasar untuk mengenal symbol dan gambar Tarot. Namun jika anda sudah termasuk Reader dengan jam terbang tinggi, maka anda bisa memilih Jenis kartu yang paling sesuai dengan kebutuhan anda, karena dengan tingginya jam terbang diharapkan anda sudah mampu memahami maknai symbol dan gambar dengan lebih baik tanpa harus terikat dengan symbol dan makna dasar.
3. Illustrasi Gambar
Ditinjau dari Simbol gambar serta system Deck Tarot, terdapat tiga aliran besar, yaitu Rider Waite Smith Tarot( RWS), Toth Tarot dan Marseille Tarot. Ketiga jenis system symbol dan gambar ini terdapat perbedaan dalam illustrasinya. Jika anda termasuk Reader yang terbiasa dan lebih suka menggunakan Tarot dengan Sistem RWS, maka ada baiknya anda konsisten dijalur tersebut ketika hendak menjatuhkan pilihan dalam memilih sebuah Deck Tarot.
Hal ini dikarenakan jika anda memilih system illustrasi symbol dan gambar yang bukan kebiasaan anda, maka perlu waktu untuk mempelajarinya lebih dalam sebelum menggunakannya. Disamping itu anda masih perlu juga menyesuaikan diri dengan lebih lama dalam rangka membangkitkan intuisi akan pesan yang terkandung dalam illustrasi gambar kartu. Namun tidak berarti anda dilarng membeli kartu dengan system yang berbeda dari kebiasaan Reading anda, hanya saja ada konsekuensi yang perlu anda pikul dibalik pilihan tersebut.
4. Style Gambar
Hal lain yang bisa anda jadikan pertimbangan dari memilih kartu tarot adalah style dari gambar tarot. Masing masing deck mempunyai penampakan Visual yng berbeda beda. Beberapa orang menyukai tampilan gambar dengn garis tampilan yang tegas, jelas serta warna yang mencolok, sementara yang lain mungkin lebih menyukai tampilan yang soft dan smooth dengan warna pastel. Styel dari gambar ini dipengaruhi oleh tehnik pembuatan dan bahan yang digunakan. Ada yang menggunakan Teknik cat air, ada yang menggunakan Teknik Pencil warna bahkan ada yang menggunakan image gambar computer. Masing masing Styel Gambar memberikan pengaruh yang berbeda pada Reader dalam memaknai symbol yang ada, serta juga punya pengaruh yang khas dalam memungkinkan bangkitnya intuisi. So, Pilihlah style gambar kartu yang paling memberikan dampak positif pada diri anda secara visual.
5. Ukuran Kartu
Ada banyak ukuran kartu tarot yang beredar di pasaran. Mulai dari yang ukuran mini, standart, sampai jumbo, Jika pada Goal diawal tadi anda memilih untuk membeli tarot dalam rangka mempelajarinya dengan lebih dalam, maka ukuran standart dan besar atau jumbo akan lebih mempermudah anda mengenali symbol dan gambar sebagai bahan Analisa dan pembelajaran. Namun jika anda termasuk Reader dengan aktifitas mobile yang lumayan tinggi, mungkin ukuran mini yang lebih simple untuk dibawa kemanapun adalah opsi yang terbaik. Apapun ukuran yang anda pilih, pastikan Kartu yang anda beli tidak menyulitkan anda dalam pengocokan, maupun dalam penyimpanan. Tentunya tidak asyik bukan jika kartu kesayangan anda sulit digunakan karena ukurannya yang kurang pas dan nyaman untuk anda.
6. Tema Deck
Tema dari sebuah kartu tarot dapat meningkatkan minat kita pada reading tarot sekaligus mampu menyampaikan pesan pesan universal yang terkandung dalam symbol dan gambar Tarot. Jika anda termasuk orang yang sangat menyukai gambar malaikat, mungkin anda bisa memilih kartu tarot yang bertema malaikat atau peri, untuk mempermudah kebangkitan intuisi anda dalam memaknai pesan dan gambar Tarot. Sehingga anda mudah menangkap pesan dan wawasan yang disajikan dan kemudian menyampaikannya pada klien anda, atau malah merekamnya sebagai pengetahuan personal bagi diri anda sendiri.
Dalam pemilihan tema ini, anda perlu memperhatikan ulang tujuan anda kembali. Jika anda menggunakan untuk dikoleksi atau dipelajari bagi diri sendiri, maka memilih tema yang paling anda sukai adalah pilihan yang tepat. Namun jika anda adalah seorang reader tarot yang memberikan jasa reading tarot, tentunya anda perlu memperhatikan selera dan kharakteristik dari klien anda, agar mereka pun betah menyewa jasa anda berulang kali.
7. Tema Reading
Point ini lebih dikhususkan bagi anda yang membeli Tarot untuk kemudian menerima klien. Dalam memberikan jasa reading tarot, tentunya banyak tema reading yang anda temui. Sebut saja Misalnya, reading tarot dengan tema percintaan, bisnis, karir keuangan dan masih banyak lagi. Ada baiknya gunakan kartu yang berbeda untuk tiap tema reading. Misal Deck Tarot True Love Tarot oleh Amy Zerner Monty Farmer, untuk Reading tema percintaan, Money Tarot oleh Eugene Vinitski untuk reading dengan tema keuangan dan seterusnya. Sehingga Ketika membeli Deck Tarot pertimbangkan juga deck yang anda beli itu bisa digunakan untuk reading tarot dengan tema apa. Tentu saja menggunakan Kartu dengan tema yang sesuai dengan Tema Reading, akan sangat membantu diri kita maupun klien untuk lebih Fokus selama sesi reading.
8. Penggunaan Multiple Deck
Ada kalanya dalam Reading Tarot, untuk memperluas wawasan dan mempertegas pesan symbol dan gambar, kita bisa menggunakan kombinasi Tarot dan Oracle. Nah anda bisa juga mempertimbangkan untuk memilih Kartu Tarot dengan tema yang senada dengan Kartu Oracle yang anda miliki. Misal, The Herbal Tarot bisa anda pasangkan dengan The Magical Herb Oracle dan seterusnya. Dengan demikian anda punya sebuah pertimbangan dan tujuan tambahan yang jelas dalam memilih sebuah kartu Tarot.
Demikianlah 8 Point super penting yang bisa anda jadikan pertimbangan dalam memilih sebuah Deck Tarot. Apapun pertimbangan yang nanti anda pilih, pastikan bahwa anda selalu mengutamakan fungsi dan kebutuhan anda dibandingkan sekedar mengikuti arus trend. Dengan demikian anda pun mampu memberikan nilai lebih pada setiap uang yang anda gunakan untuk memilih atau membeli Kartu Tarot. Happy Taroting!
0 Komentar